Tajikistan Izinkan Televisi dan Radio Siarkan Program Agama Islam

Mencoba mendekati umat Islam, Televisi dan Radio Negara Tajikistan telah memasukkan siaran agama Islam dalam program acara mereka, demikian dilaporkan Worldbulletin.

Televisi dan Radio Sebeke-i Evvel yang memancarkan siaran ke seluruh Tajikistan akan memiliki program khusus bagi para ulama serta cendikiawan Muslim untuk menjadi host dalam seluruh siaran agama.

Presiden Majelis Ulama Pusat Islam Tajikistan, Saidmukharram Abdukadirzade mengatakan bahwa program siaran agama tersebut telah diberikan izin oleh Presiden Imamali Rahman.

“Program ini bertujuan untuk meningkatkan budaya agama pemuda Tajik, berupaya mencegah kekerasan dalam rumah tangga dan aksi bunuh diri serta mencegah para remaja berpartisipasi dalam organisasi teroris,” kata Abdukadirzade.

Dalam hubungannya dengan media pemerintah, program-program siaran Islam saat ini sedang menjalani persiapan dan meneliti tamu yang elevan untuk mengisi siaran agama tersebut. (sumber: islampos)


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>