Musa, Hafidz Cilik Al-Quran Tingkat Dunia

La Ode Musa, 7 tahun, menjadi duta bangsa Indonesia yang mengharumkan nama di tingkat dunia. Betapa tidak, bocah sekecil ini menyabet juara dalam ajang Musabaqah Hifzhil Quran (MHQ) International di Sharm El-Sheikh, Mesir yang dihelat sejak 10-14 April 2016.
Musa, panggilan sehari-harinya, adalah peserta termuda dan berhasil juara terbaik ketiga diajang lomba hafidz anak tingkat dunia. Kemampuannya melewati ujian hafalan Al-Quran membuat takjub para dewan juri.
Semua ayat maupun surat dalam Al-Quran hafal di luar kepalanya. Hanya saja, karena usianya yang masih kanak-kanak itu, ia memiliki kendala dalam melafalkan huruf “R” yang masih cadel.
Atas prestasinya yang luar biasa tersebut, Musa mendapat penghargaan serta uang dalam jumlah besar. Selain itu, dia juga mendapat undangan kehormatan dari pemerintah Mesir pada peringatan Malam Lailatul Qadar pada bulan Ramadhan tahun ini. Presiden Mesir dikabarkan akan memberikan penghargaan secara langsung kepada Musa nantinya.
MHQ Internasional di Mesir tahun ini diikuti oleh 80 delegasi dari 60 negara. Selain Indonesia dan tuan rumah Mesir, terdapat delegasi dari negara lain seperti Sudan, Arab Saudi, Kuwait, Maroko, Chad, Aljazair, Mauritania, Yaman, Bahrain, Nigeria, Malaysia, Brunei Darussalam, Filipina, Thailand, Australia, serta Ukraina.
Selamat, ya Musa kecil!
Naskah Terkait Sebelumnya :
- 250.000 Al-Quran Disebarkan dalam Piala Dunia di Brasil
- Dua Putra Indonesia Juarai Lomba Menghafal Al-Quran Tingkat Internasional di Makkah
- Musa Juara 3 Pada Hifzil Quran Internasional Meski Jadi Peserta Paling Kecil
- Taubat Nabi Musa Atas Kekhilafannya
- Tidak Hanya Jadi Imam Masjid, Hafidz Quran Juga Bisa Jadi Pengusaha
Indeks Foto Slide
- 50 Ribu Jamaah Salat Jumat di Masjid Al-Aqsa
- Idul Fitri, Hari Kemenangan Tiba!
- Tabligh Akbar Politik Islam Masjid Al-Azhar Dihadiri Puluhan Ribu Jamaah
- Biadab! Teroris Tembaki Jamaah Shalat Jumat, 49 Syahid
- Hewan Kurban Hari Raya
- Mahasiswa Indonesia Raih Juara 1 Lomba Hafalan Matan di Al Azhar Kairo
- KH Ma’ruf Amin Non-aktif Sebagai Ketum MUI
- Pembukaan Islamic Book Fair 2017
- Puluhan Ribu Warga Hadiri Tausiyah Kebangsaan di Lapangan Monas
- Shalat Idul Fitri 1437 Hijriyah
-
Indeks Terbaru
- Jerman Kritik Netanyahu Terkait Peta Timur Tengah tanpa Palestina
- Heboh Xi Jinping Buat Al-Quran Versi China, Seperti Apa?
- Seorang Ibu Tunaikan Nazar Jalan Kaki Lamongan – Tuban setelah Anaknya Tuntas Hafal Al-Quran
- Menemukan Kedamaian Dalam Islam
- Dahulu Anti-Islam, Politikus Belanda Ini Temukan Hidayah
- Masjid di Siprus Yunani Diserang Bom Molotov Disertai Vandalisme: Islam tidak Diterima
- 24 Jam Sebelum Meninggal, Anthony Jadi Mualaf
- Pengadilan Turki Perintahkan Tangkap Rasmus Paludan, Pembakar Al-Quran di Swedia
- Georgette Lepaulle Bersyahadat di Usia Tua
- Uni Eropa Tegaskan Pembakaran Alquran tidak Memiliki Tempat di Eropa
Leave a Reply