Muhammad, Nama Paling Populer di Wilayah Penjajahan Israel

Muhammad adalah nama yang paling populer diberikan untuk anak laki-laki di wilayah yang dijajah Israel, sementara Noah adalah yang paling populer untuk anak perempuan pada tahun 2015, menurut statistik yang diterbitkan pada Senin sore oleh Biro Pusat Statistik (CBS), demikian lansir media wilayah pendudukan Ynet News (26/12/2016).

Menurut informasi, pada tahun 2015, 2730 anak laki-laki muslim diberi nama dengan nama nabi Muhammad. Nama kedua yang paling populer adalah Yusuf dengan 1.880 anak laki-laki yang memiliki nama itu. Sedangkan yang nempati tempat ketiga adalah Ariel, nama yang diberikan kepada 1.792 anak, uang mana 1253 di antaranya anak-anak Yahudi sisanya diberikan pada perempuan.

Di antara gadis-gadis Yahudi, nama yang paling umum adalah Noah, dengan 1.445 perempuan yang diberi nama, yang berarti bahwa nama itu yang paling sering diberikan kepada perempuan Yahudi selama 16 tahun.

Tamar adalah nama yang paling populer kedua untuk anak perempuan pada tahun 2015 (1323), diikuti oleh Maya (1144), Abigail (1141), Talia (1081), Adele (1074) Shira (1.058) Ayela (1038), Yael (1022) dan Sara (972).

Nama yang paling populer di antara bayi Muslim setelah Muhammad adalah adalah Yusuf (3,5%), Omer (3,1%), Adam (3%), Jod (2,7%), Abed (2,6%), Ali (2,3%), Amir (1,9%), Ibrahim (1,9%), Mahmoud (1,8%), Khaled (1,3%).

Di antara gadis-gadis Muslim, nama yang paling populer adalah Maryam (2,7%), Sha’im (2,3%), Janah (2,1%), Lian (2%), Layan (1,8%), Alin (1,5%) dan Sa’ara (1,4%). (sumber: hidayatullah)


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>