Yang Tuduh Islam Anti-Pancasila, Harus Belajar Sejarah
Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid mengungkapkan, lahirnya Negara Kesatuan Republik Indonesia tak lepas dari kontribusi dan pengorbanan umat Islam di Indonesia. Karena kontribusi umat Islam dalam perjuangan menuju Indonesia mereka begitu besar.
“Banyak ulama yang memimpin umatnya mengangkat senjata untuk melawan penjajah. Termasuk lahirnya resolusi jihad, menentang kembalinya panjajah,” katanya saat sosialisasi Empat Pilar MPR kepada 1.000 pengurus Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT) se-Indonesia di Mataram, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (29/7).
Pengorbanan umat Islam itu, menurut Hidayat, bukan hanya pada masa perjuangan fisik. Jelang Indonesia merdeka, tokoh tokoh umat Islam rela menghapus tujuh kata dalam piagam Jakarta, untuk memenuhi aspirasi masyarakat Indonesia Timur. “Karena itu tidak benar kalau ada yang mengatakan islam anti Pancasila dan NKRI,” ujarnya.
“Buktinya, umat Islam sudah banyak berkorban untuk lahir dan tetap utuhnya Indonesia. Mereka yang menuduh Islam anti Pancasila, itu berarti harus belajar sejarah,” kata Hidayat.
Pada kesempatan itu, Hidayat menegaskan, Indonesia dan Islam itu sudah menyatu sejak lama. Sehingga dia tidak setuju kalau ada pihak yang megkotak-kotakkan Islam dengan Indonesia. Seolah-olah antara Islam dan Indonesia berdiri sendiri, dan tidak saling berhubungan. (sumber: ROL)
Indeks Kabar
- Iklan ‘Niqab Terbuka’ Model ‘Israel’ Memicu Kontroversi
- UNESCO Nyatakan Islam Agama Paling Damai Sedunia
- Indonesia Sambut Dimulainya Perundingan Damai Afghanistan
- Persatuan Ulama Muslim Dunia Peringatkan Pembersihan Etnis Sunni di Mosul Iraq
- Komunitas Muslim Rockford Bangun Pusat Kepemudaan
- Tiga Laman Media Islam Diretas
- Penembak Masjid Norwegia Mengaku tidak Bersalah
- Masjid Sunda Kelapa Jaga Jamaah Tetap Ramai
- 45 Lembaga Halal Dunia Diakui MUI
- Amerika Jatuhkan 23.144 Bom di Negeri Muslim Selama 2015
-
Indeks Terbaru
- China Tangkapi Warga Muslim Hui yang Tolak Penghancuran Masjid
- Dari Benci Jadi Cinta Islam
- OKI Adakan Pertemuan Darurat Membahas Sudan, Militer Setuju Gencatan Senjata Seminggu
- Yusuf Masuk Islam Setelah Temukan Alquran di Stadion Old Trafford
- Pelaku Penembakan Kantor MUI Tewas, Sebelumnya Incar Ketua Umum dan Mengaku Nabi
- Viral Video Protes Suara Bising di Masjid, Kakek Australia Ini Malah Masuk Islam
- Pelaku Penembakan Kantor MUI Tewas, Sebelumnya Incar Ketua Umum dan Mengaku Nabi
- Mualaf Fano, Dulu Benci dan Caci Maki Adzan Tapi Kini Malah Merindukan Kemerduannya
- Kantor MUI Ditembak, Sejumlah Staf Jadi Korban
- Terpikat Makna 2 Surat Alquran, Mualaf Nathalia: Saya Temukan Konsistensi dalam Islam
Leave a Reply