Masuk Islam, Tokoh Pembuat Film Anti-Islam Janji Buat Film Islami

Mantan anggota partai sayap kanan ekstrimis Belanda yang sebelumnya ikut serta dalam pembuatan film anti-Islam “Fitna,” dikabarkan telah berubah haluan. Ia akan menggunakan pengalamannya untuk membuat film internasional untuk memperlihatkan ‘wajah’ Islam sesungguhnya.

Menurut laporan On Islam pada hari Kamis (2/5), Arnoud van Doorn yang kini menjadi muallaf dalam percakapannya dengan Okaz Gazette mengatakan, “saya akan melakukan seluruh upaya untuk melayani Islam dan para pengikutnya di seluruh dunia. Saya juga akan menyebarkan pesan-pesan Nabi Muhammad SAW.”

Ia menjelaskan, “saya telah berjanji pada diri sendiri untuk mengganti segala tindakan yang telah saya lakukan terhadap Islam dan Rasulullah melalui film Fitna.” Doorn menyesalkan partisipasinya dalam pembuatan film hinaan terhadap Islam. “Bagaimanapun, babak kehidupan saya ini telah berakhir, dan saya tidak ingin mengingat hal itu kembali,” ujar Doorn.

Politikus Belanda ini mengatakan bahwa film yang telah menimbulkan reaksi meluas ini merupakan tindakan kelompok ekstremis yang sepenuhnya salah, karena begitu banyak informasi salah di dalamnya yang sama sekali tidak ada kaitannya dengan agama Islam.

Ia juga menyatakan bahwa ia akan menggunakan pengalamannya untuk membuat sebuah film internasional untuk mengentalkan karakteristik-karakteristik pribadi Rasul. (sumber: islampos.com/3/5/2013)


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>